STERILISASI
BAHAN DAN BAGLOG BUDIDAYA JAMUR TIRAM
Proses sterilisasi media tanam penting dilakukan
mengingat budidaya jamur disamping membutuhkan lingkungan budidaya yang selalu
bersih juga media tanam yang benar-benar steril agar hasil panen dapat mencapai
optimal serta proses budidaya jamur tiram menghasilkan keuntungan tinggi.
Proses sterilisasi media tanam ini meliputi sterilisasi bahan dan sterilisasi
baglog. Sterilisasi bahan dilakukan menggunakan oven dengan suhu 100°C. Sterilisasi
ini berlangsung selama 6-8 jam untuk diperoleh hasil lebih baik, dengan
melakukan pemanasan diharapkan mikroorganisme pengganggu dapat ditekan, selain
itu juga bertujuan mengurangi kadar air. Bahan-bahan yang disterilisai berupa
serbuk gergaji kayu dan dedak (bekatul). Sebelum dimasukkan ke dalam oven,
serbuk gergaji kayu dan dedak ini di campur menjadi satu terlebih dahulu
kemudian ditambahkan air bersih sekitar 50-60%, campur bahan hingga benar-benar
rata serta kalis agar mudah dikepal. Penambahan air ini berfungsi membantu
proses penyerapan nutrisi oleh miselium.
Kemudian bahan-bahan steril tadi dimasukkan ke
dalam plastik sambil ditekan-tekan sedikit demi sedikit, perlu diperhatikan
bahwa bahan-bahan yang dimasukkan harus sepadat mungkin untuk mengoptimalkan
hasil. Semakin padat bahan dalam kantong plastik maka semakin banyak pula hasil
produksi jamur tiram, untuk itu pastikan bahwa pemasukan bahan-bahan harus
benar-benar padat. Tambahkan cincin paralon atau potongan bambu pada bagian atas
kantong plastik terlebih dahulu sebelum akhirnya ditutup menggunakan sumbat
kapas dan diikat dengan karet tahan panas.
Sterilisasi Baglog Menggunakan Drum Minyak
Sterilisasi baglog menggunakan drum memiliki
keuntungan lebih murah jika dibandingkan dengan sterilisasi menggunakan autoclave atau pemanas/steamer sehingga dapat menekan biaya produksi.
Namun membutuhkan waktu lama dalam proses sterilisasinya. Selain itu, drum
minyak pun harus berkapasitas besar agar dapat menampung kurang lebih 50 baglog
agar lebih menghemat waktu sehingga juga dapat menekan biaya produksi. Cara
sterilisasi baglog menggunakan cara ini sebenarnya juga cukup mudah, yaitu
cukup memanaskannya di atas kompor minyak atau api. Lamanya waktu yang
dibutuhkan untuk proses pemanasan sekitar 8 jam.
PENDINGINAN
Setelah melakukan proses sterilisasi, baik
sterilisasi bahan maupun sterilisasi baglog, langkah selanjutnya adalah proses
pendinginan. Pada poses ini, baglog yang sudah disterilisasi tadi, yaitu selama
15 menit untuk sterilisasi menggunakan autoclave atau pemanas/steamer dan 8 jam untuk sterilisasi
menggunakan drum, baglog harus didinginkan sebelum dilakukan penanaman.
Pastikan baglog sudah menjadi dingin terlebih dahulu sebelum melakukan
penanaman, baru setelah benar-benar dingin kemudian dilakukan penanaman bibit
jamur tiram.
Lanjut ke bagian 3
https://www.youtube.com/watch?v=0rfT_7n4h8g
Lanjut ke bagian 3
https://www.youtube.com/watch?v=0rfT_7n4h8g
No comments:
Post a Comment